Arus Lalu Lintas Tol Jagorawi Lancar

BOGOR, SERUJI.CO.ID – Petugas Jasa Marga Cabang Jagorawi (Jakarta-Bogor-Ciawi) mengatakan kepadatan arus pada pukul 09.20 Wib pada ruas jalan KM.24+000, 27+400A-B Cibinong, dan 43, maupun Gerbang tol Ciawi (KM.45), Gadog (KM.48+200) terpantau lancar tanpa adanya hambatan.

“Ini menunjukkan arus mudik sudah mengalami penurunan dimana pemudik sudah sampai pada tujuannya,” kata Humas Jasa Marga Jagorawi, Ryan di Cibinong, Kamis (14/6).

Menurut dia dalam hal ini meminta pengemudi untuk tetap selalu memeriksa kendaraannya agar saat melintasi ruas jalan tol menjadi lebih stabil.

BACA JUGA:  Dinkes Kota Bogor Tangani Warga Keracunan Tutut

Tetapi lonjakan akan kembali terjadi setelah Salad Ied yang dimana memperkirakan sekitar pukul 10.00 Wib hingga malam hari.


Hal itu dikarenakan masyarakat akan melakukan ritual bersilahturahmi ke sanak saudara. Dan kemudian berlanjut berkunjung ke tempat wisata pada sekitar Puncak-Kabupaten Bogor.

Itu merupakan salah satu tradisi masyarakat pada umumnya yang sering terjadi pada Idul Fitri.

Namun dalam menyambut arus balik, pengguna jasa layanan tol diminta untuk mengatur waktu keberangkatan agar tidak terkena kemacetan.

BACA JUGA:  Empat Titik Rawan Kecelakaan Lalu Lintas Saat Mudik

Ia menambahkan pemudik diharapkan mengunduh aplikasi ‘JMCare’ sebagai panduan khusus pelanggan Jasa Marga.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengawasan Dishub Kabupaten Bogor, Bisma Wisuda mengatakan lonjakan arus mudik pada hari ini terpantu lancar.

Namun pada arus balik pengendara kendaraan roda empat maupun dua harus retap berhati-hati dan menjaga kondisi badan.

Dan meminta agar pengemudi harua mentaati aturan lalulintas. Selain itu juga mengantisipasi adanya kecelakaan lalulintas. (Ant/Su02)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

Loading...

BODETABEK

METRO POPULER